Babinsa Selat Kawal Penyaluran Ratusan Kantong Beras
Komando Bhayangkara | Klungkung - Penyaluran ratusan kantong beras dari pihak Bulog dan Dinas Sosial Kabupaten Klungkung, Provinsi Bali pada Kamis (04/05/2023) mendapat pengawalan ketat dari aparat Babinsa.
Beras itu, nantinya disalurkan ke ratusan warga yang masuk dalam kategori warga kurang mampu.
Demikian dikatakan Babinsa Desa Selat, Serda I Nengah Kembardika ketika ditemui di Kantor Desa Sampalan Tengah. “Bantuan ini merupakan program dari Pemerintah, terutama untuk mengentas kemiskinan,” kata Serda Nengah.
Serda Nengah menambahkan, pengawalan yang dilakukan oleh dirinya tersebut ditujukan untuk memastikan jika penyaluran beras tersebut tepat sasaran.
“Untuk memastikan. Jadi, beras ini berada di tangan yang berhak atau penerima yang berkah,” jelasnya.
(Autentifikasi: Dandim 1610/Klungkung, Letkol Inf Armen)
Babinsa Selat Kawal Penyaluran Ratusan Kantong Beras
Reviewed by Admin Kab. Semarang
on
Rating:

Tidak ada komentar