Breaking News

Sambut HUT Persit KCK Ke-78 Tahun 2024, Persit Kodim Pemalang Gelar Baksos Donor Darah


 
Komando Bhayangkara, Pemalang - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) ke 78 tahun 2024, Persit  KCK Cab. XXI Kodim 0711/Pemalang Koorcab Rem 071/Wijayakusuma PD IV/Diponegoro  menyelenggarakan bakti sosial donor darah yang dilaksanakan di Aula Oerip Soemohardjo Jl. Brigjen Katamso No. 43 kelurahan Sugihwaras kecamatan/kabupaten Pemalang,, Selasa (20/2/2024).

Dalam kegiatan bakti sosial donor darah Persit KCK Cab. XXI Kodim 0711/Pemalang bekerjasama dengan PMI cabang Pemalang dan Poskes Klinik Pratama 11/Pemalang, yang diikuti oleh anggota Persit KCK Cab. XXI Kodim 0711/Pemalang, Jalasenastri Cab. 7 Tegal, PIA Ardhya Garini Ranting 04 22/D.I Tegal, Bhayangkari  Cabang Pemalang, Dharma Wanita Pemda Pemalang  dan anggota Kodim 0711/Pemalang, Minvet Pemalang, Polres Pemalang, Lanal Tegal, Satradar 214/Tegal,  Ormas FKPPI dan Masyarakat. 





Tampak Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXI Kodim 0711/Pemalang, Ny. Ade Afri Verdaniex ikut berparsipasi menyumbangkan darahnya bersama pendondor yang lain.

Dalam keterangannya, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXI Kodim 0711/Pemalang, Ny. Ade Afri Verdaniex menyampaikan bahwa, bakti sosial donor darah ini merupakan rangkaian kegiatan dalam rangka HUT ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) tahun 2024.

Menurutnya,  kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Persit KCK Cabang XXI Kodim 0711/Pemalang terhadap sesama terutama untuk pemenuhan kebutuhan stok darah PMI Pemalang, karena setetes darah yang disumbangkan sangat berarti bagi orang yang membutuhkan.

“Persit KCK  membangun keluarga dan generasi muda berkwalitas menuju Indonesia maju”, pungkas Ny. Ny. Ade Afri Verdaniex

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua Persit KCK Cab. XXI Dim 0711/Pemalang Ny. Ade Afri Verdaniex, Ketua Yalasenasri Lanal Tegal Ny. Vivin Adi Surono, Kepala Staf Kodim 0711/Pemalang  Mayor Cba Eko Budi Sardjono,  para Danramil dan Perwira Staf jajaran Kodim 0711/Pemalang, Danposal Tanjungsari Letda Laut (KH) Rudi Hartono dan Kanit Turjawali Satlantas Polres Pemalang Ipda Widodo.

Dalam kegiatan bakti sosial donor darah dalam rangka Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) ke 78 tahun 2024 dengan jumlah pendonor sebanyak 118 orang yang dapat diambil darahnya sejumlah 101 orang  terdiri dari golongan darah A : 28  orang, B : 26  orang, O : 38 orang dan golongan darah AB sebanyak 6 orang, sedangkan  yang 17 orang tidak dapat diambil darahnya karena HB rendah, tensi tinggi dan habis minum obat. (redMKB)
Sambut HUT Persit KCK Ke-78 Tahun 2024, Persit Kodim Pemalang Gelar Baksos Donor Darah Sambut HUT Persit KCK Ke-78 Tahun 2024, Persit Kodim Pemalang Gelar Baksos Donor Darah Reviewed by Admin Pemalang on Rating: 5

Tidak ada komentar