Breaking News

Viral Ambulans Terjebak Penyekatan di Lenteng Agung, Polisi: Macet 3 Km


Komando Bhayangkara - Sebuah video memperlihatkan ambulans terjebak penyekatan mobilitas di Lenteng Agung, Jakarta Selatan. Ambulans tersebut tidak dapat bergerak lantaran kondisi jalan macet karena adanya penyekatan.

Kapolsek Jagakarsa Kompol Endang Sukmawijaya mengakui penyekatan tersebut menimbulkan kemacetan lalu lintas.

"Iya memang ada macet sekitar 3 Km ke arah Jakarta," ujar Endang saat dikonfirmasi detikcom, Senin (5/7/2021).

Penyekatan diberlakukan di dekat kampus IISIP atau menjelang flyover Tapal Kuda. Penyekatan diberlakukan di kedua arah Jakarta dan Depok.

Terkait ambulans sendiri, Endang mengatakan bahwa tenaga medis dan ambulans diperbolehkan untuk melintas.

"Nakes (tenaga kesehatan), ambulans kita prioritaskan. Mungkin karena macet (sehingga ambulans tidak bisa bergerak)," imbuhnya.

Video yang memperlihatkan ambulans terjebak macet ini viral di media sosial. Dalam rekaman video terlihat ambulans dengan sirine yang menyala terjebak dalam kemacetan di jalan.

Sejumlah pengendara juga terjebak dalam macet tersebut. Kendaraan tidak dapat melintas karena adanya penyekatan oleh aparat kepolisian.

Terpisah, Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Azis Andriansyah mengatakan kejadian itu tidak berlangsung lama karena petugas di lapangan langsung menanganinya.

"Sudah diberikan jalan," ucap Azis.

63 Titik Penyekatan DKI Jakarta

Seperti diketahui, pemerintah resmi memberlakukan PPKM Darurat untuk mencegah lonjakan kasus COVID-19. Dengan adanya PPKM darurat ini, petugas kepolisian melakukan penyekatan dalam rangka pembatasan mobilitas masyarakat dari dan ke Jakarta.

"Untuk melakukan PPKM darurat ini, ada 63 titik yang akan kita jaga," kata Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (2/7/2021).

Ke-63 titik itu tersebar mulai dari batas kota hingga jalan tol di Jakarta. Pembatasan dan pengendalian mobilitas yang telah dilakukan sebelumnya masih diterapkan Polda Metro Jaya selama PPKM darurat 3-20 Juli 2021.

"63 titik yang kita jaga ini terdiri dari 28 titik yang ada di batas kota dan jalan tol. Kemudian 21 titik di pembatasan mobilitas di lokasi rawan pelanggaran yang memang selama ini masih berjalan, 14 titik pengendalian mobilitas kemudian patroli penegakan hukum dan penegakan hukum terhadap batas kapasitas angkutan umum dan jam operasional," ucap Sambodo. (MKB/DETIK)

Foto: Ilustrasi penyekatan di Lenteng Agung (Annisa/detikcom)
Viral Ambulans Terjebak Penyekatan di Lenteng Agung, Polisi: Macet 3 Km Viral Ambulans Terjebak Penyekatan di Lenteng Agung, Polisi: Macet 3 Km Reviewed by Admin Kab. Semarang on Rating: 5

Tidak ada komentar