Breaking News

Pasaman Barat Diguncang Gempa Magnitudo 6,2 Sebanyak 3 Kali, Terasa Kuat Hingga Malaysia dan Pekanbaru


Gempa bumi magnitudo 6,2 SR mengguncang Pasaman Barat, Sumatera Barat, Jumat (25/2) sekira pukul 08.39 WIB. Gempa terasa hingga Malaysia dan Pekanbaru.

Beberapa wilayah di Sumatera juga merasakan gempa ini, termasuk Pojoksatu.id yang berada di Mandailing Natal Sumatera Utara.

Gempa kuat terasa hingga tiga kali yang menyebabkan warga berhamburan keluar rumah, termasuk warga di Mandailing Natal, Sumut.

Antara gempa yang satu dengan gempa yang lain hanya berselang beberapa menit saja.

Berikut data BMKG terkait gempa Pasaman Barat yang terjadi Jumat pagi.

#Gempa Mag:6.2, 25-Feb-22 08:39:29 WIB, Lok:0.15 LU,99.98 BT (17 km TimurLaut PASAMANBARAT-SUMBAR), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG

#Gempa Mag:5.2, 25-Feb-22 08:35:51 WIB, Lok:0.14 LU,99.99 BT (18 km TimurLaut PASAMANBARAT-SUMBAR), Kedlmn:10 Km, tdk berpotensi tsunami #BMKG

Beberapa pengguna Twitter di Malaysia menginformasikan gempa tersebut.

“Terasa sampai Malaysia, sampai terkejut,” ungkap akun Twitter @nitnicha_

“OK KEJAP AKU NAK TANYA KORANG. Aku macam rasa gempa bumi tadi. Sofa aku bergoyang beb. Korang ada rasa tak? Pheww berapa saat je ni,” ujar akun Twitter @brgsjks.

“@infoBMKG sampe ke Pekanbaru kerasa, lagi bersihin bak kamar mandi kirain vertigo kambuh,” jelas 𝕾𝖍𝖆𝖘𝖍𝖆@expectoptrnmm. 

Sumber: pojoksatu
Foto: Gempa kuat mengguncang Pasaman Barat sebanyak tiga kali Jumat pagi (BMKG)
Pasaman Barat Diguncang Gempa Magnitudo 6,2 Sebanyak 3 Kali, Terasa Kuat Hingga Malaysia dan Pekanbaru Pasaman Barat Diguncang Gempa Magnitudo 6,2 Sebanyak 3 Kali, Terasa Kuat Hingga Malaysia dan Pekanbaru Reviewed by Admin Kab. Semarang on Rating: 5

Tidak ada komentar