Dandim 0711/Pemalang Korem 071 / Wijayakusuma Turut Hadir Memeriahkan HUT Kabupaten Pemalang
Komando Bhayangkara, Pemalang - Seperti tahun sebelumnya, HUT Kabupaten ke-449 tahun 2024 kali ini pun, dilaksanakan ''Kirab Pataka''.
Rabu(24/1/2024), sekitar pukul 07.00 WIB, Pataka(Lambang Kabupaten Pemalang) yang disandingkan dengan bendera Merah-Putih, dibawa oleh pasangan Duta Wisata Pemalang diatas mobil bak terbuka dan Kereta Kencana ''Seto Mraman'' yang dinaiki Bupati Pemalang; Mansur Hidayat bersama istri, diberangkatkan dari depan Balai Desa Sungapan Kecamatan Taman, menuju Pendopo Kabupaten Pemalang.
Sepanjang jalan yang dilalui rombongan Kirab Pataka, masyarakat nampak Antusias menyaksikannya.
Setiba di Pendopo Kabupaten Pemalang, dilakukan Prosesi Penyerahan bendera Merah-Putih pada Ketua DPRD Kabupaten Pemalang; Tatang Kirana, dan Pataka pada Bupati Pemalang; Mansur Hidayat.
Setelah Prosesi Penyerahan kedua simbol tersebut, usai sudah ''Kirab Pataka'' namun rangkaian HUT Pemalang ke-449 masih berlanjut yakni mengikuti Rapat Paripurna di gedung DPRD Kabupaten Pemalang.
Dalam wawancara dengan wartawan, Bupati Pemalang; Mansur Hidayat, berharap dengan Momentum hari jadi Kabupaten Pemalang yang ke-449 ini, Pemalang bisa lebih baik lagi.
''Sesuai tema hari jadi Kabupaten Pemalang yang ke-449, saya berharap Pemalang bisa lebih maju lagi, berdaya, dan sejahtera,'' Tandas Mansur.
Komandan Kodim 0711/Pemalang; Letkol Inf Ade afri verdaniex, S.I.P ., pun berpesan bahwa kodim 0711/ pemalang akan selalu bersinergi dengan pemerintah daerah Kabupaten Pemalang agar tercipta suasana aman dan nyaman dalam mewujudkan pemalang
Yang maju, berdaya serta sejahtera untuk seluruh masyarakat .Pungkasnya.
(redMKB)
Dandim 0711/Pemalang Korem 071 / Wijayakusuma Turut Hadir Memeriahkan HUT Kabupaten Pemalang
Reviewed by Admin Pemalang
on
Rating:
Tidak ada komentar