Breaking News

Aparat Koramil Bubutan Gencarkan Penertiban Protokol Kesehatan


Komando Bhayangkara, Surabaya - Koramil Bubutan bersama aparat terkait lainnya mulai menggelar adanya yustisi protokol kesehatan di sejumlah area.
Sasaran pelaksanaan yustisi itu, adalah lokasi-lokasi yang disinyalir menimbulkan kerumunan massa.
Selain di Jalan Indrapura, razia itu juga dilakukan di Jalan Kalibutuh hingga Jalan Blauran, Surabaya pada Senin, 27 Desember 2021 malam.
Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Sriyono sebelumnya telah menginstruksikan personelnya untuk terus bersinergi mewujudkan tertib protokol kesehatan menjelang perayaan malam pergantian tahun mendatang.
Bahkan, Dandim juga memerintahkan personelnya untuk memberikan berbagai himbauan bagi masyarakat, terutama untuk melakukan aktivitas di rumah saja ketika malam pergantian tahun berlangsung.
“Kita mengajak warga Surabaya, untuk merayakan malam pergantian tahun di rumah saja. Berkumpul dengan keluarga di rumah,” pungkas Dandim. 

(Autentifikasi: Dandim 0830/Surabaya Utara, Kolonel Inf Sriyono)

Aparat Koramil Bubutan Gencarkan Penertiban Protokol Kesehatan Aparat Koramil Bubutan Gencarkan Penertiban Protokol Kesehatan Reviewed by Admin Kab. Semarang on Rating: 5

Tidak ada komentar