Breaking News

Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau Senam Bersama Masyarakat

 


Komando Bhayangkara - Pos Ramil Weda SSK I Satgas Kodim Maluku Utara Yonif Raider khusus 732/Banau dipimpin Letda Inf Bambang Wijanarko Melaksanakan Kegiatan Senam bersama Aparat Kepolisian, Pemerintah daerah setempat dan masyarakat sekitar desa Lelilef Sawai kecamatan Weda Tengah Kabupaten Halmahera Tengah.

Dalam keterangan tertulis Penerangan Satgas Kodim Maluku Utara Yonif Raider Khusus 732/Banau, Jum'at (04/02/2022),  Kegiatan Senam Bersama ini merupakan agenda rutin yang dilaksanakan setiap hari Jum'at dalam satu minggu, Dalam program Jum'at Bersih seluruh komponen masyarakat maupun aparat pemerintah ikut berpartisipasi dalam kegiatan Senam Bersama dan dilanjutkan pembersihan lingkungan desa Lelilef Sawai, Halmahera Tengah. 

Senam Bersama ini Dilaksanakan dengan tujuan menjalin hubungan antara masyarakat desa Lelilef Sawai dengan instansi pemerintah setempat baik TNI maupun Polri untuk menumbuhkan kembali semangat gotong royong masyarakat untuk  peduli akan kesehatan Dan kebersihan lingkungan desanya.
 

Unsur instansi pemerintah dan masyarakat setempat menyambut antusias dengan adanya kegiatan tersebut, Senam pagi merupakan suatu aktifitas fisik yang sangat perlu diadakan secara rutin untuk menjaga kesegaran jasmani agar dapat beraktifitas dengan baik, kegiatan ini akan dilaksanakan setiap hari Jum'at di desa binaan lainnya secara bergantian.

Dalam Keterangannya, Dansatgas Kodim Maluku Utara Yonif Raider Khusus 732/Banau, Letkol Inf Harriyanto Hendrik, S.E mengatakan "Kegiatan Senam Bersama ini merupakan aktivitas olahraga untuk meningkatkan mutu kesehatan serta menjaga daya tahan tubuh terhadap penyakit, selain itu Senam Bersama ini merupakan kegiatan yang positif untuk kualitas kesehatan baik kesehatan Jasmani maupun Rohani,diharapkan jajaran Satgas TNI dapat membawa pengaruh positif di lingkungan masyarakat binaannya."Pungkasnya (red MKB)
Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau Senam Bersama Masyarakat Satgas Kodim Maluku Utara Yonif RK 732/Banau Senam Bersama Masyarakat Reviewed by Admin Pemalang on Rating: 5

Tidak ada komentar