Breaking News

Warga Sukaraja Ditusuk Orang yang Berpura-pura Sebagai Petugas Sensus


Warga Sukaraja ditusuk orang tidak dikenal. Korban T (20) yang diketahui adalah warga Desa Cimandala, Kecamatan Sukaraja, Kabupaten Bogor, ditusuk oleh pelaku yang berpura-pura jadi petugas sensus penduduk.

Kapolsek Sukaraja, Kompol Darmawan mengungkapkan, warga Sukaraja ditusuk pada Kamis pagi, sekitar pukul 08.00 WIB.

Ketika itu, korban sedang sendiri di rumahnya, lalu didatangi lelaki yang berpura-pura sebagai petugas sensus.

“Di sendirian di rumah, datang pelaku berpura-pura sebagai petugas sensus. Saat korban menghubungi orang tua lewat telepon, pelaku kemudian melakukan pemukulan,” kata Kompol Darmawan, Jumat (21/10).

Korban yang melakukan perlawanan, kemudian ditusuk oleh pelaku yang lantas melarikan diri. Namun, korban tidak mengenal pelaku, lantaran memakai masker dan topi kupluk.

Kepolisian pun melakukan penyelidikan untuk mengungkap warga Sukaraja ditusuk pelaku yang berpura-pura jadi petugas sensus. “Saat ini korban dirawat di RS FMC, saat tetangga mendengar teriakan korban. Saat ini masih penanganan medis,” jelas Darmawan.

Sumber: pojoksatu
Foto: Warga Sukaraja ditusuk orang tidak dikenal kini masih dalam penanganan medis.
Warga Sukaraja Ditusuk Orang yang Berpura-pura Sebagai Petugas Sensus Warga Sukaraja Ditusuk Orang yang Berpura-pura Sebagai Petugas Sensus Reviewed by Admin Kab. Semarang on Rating: 5

Tidak ada komentar