Breaking News

Atasi Gangguan Kelistrikan di Madura, PLN Gunakan Genset Mobile Untuk Pemulihan Sementara


Komando Bhayangkara, Surabaya - Pasca gangguan pasokan listrik yang sebabkan padam di sebagian wilayah Madura pada pukul 21.44 WIB, Sabtu (26/2) lalu, PLN gerak cepat upayakan penormalan.

"Update terbaru pada pukul 14.00 WIB hari ini dari 18 penyulang yang padam, 11 penyulang sudah menyala, sehingga menyisakan 7 penyulang yang menyuplai 134.557 pelanggan, prosentase menyala saat ini 62%," papar Manager PLN UP3 Pamekasan, M Farqi Faris.

Sebagai langkah percepatan penormalan pasokan listrik di Madura, PLN Unit Induk Transmisi (UIT) Jawa Timur dan Bali membentuk tim Emergency Recovery System sebanyak 40 personel dari UPT Surabaya, UPT Gresik, dan UPT Probolinggo untuk mempercepat eksekusi penormalan di SKTT 150 KV Ujung - Bangkalan.

Tak hanya itu, PLN juga melakukan koordinasi antar unit induk seJawa Bali, mendatangkan 87 unit genset dengan kapasitas 5600,6 kVA dari Jakarta Raya, Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah dan Bali. Mobilisasi genset telah dilakukan hari ini mulai pukul 10.30 WIB. Ada sekitar 80 operator genset yang dikerahkan untuk percepatan penormalan pasokan listrik.

"Diharapkan dengan genset mobile ini dapat mendukung pemulihan sementara hingga menyala total. Mohon dukungannya," imbuh Farqi.

Narahubung
Manager PLN UP3 Pamekasan
M Farqi Faris
(0324) 322117
(red MKB)
Atasi Gangguan Kelistrikan di Madura, PLN Gunakan Genset Mobile Untuk Pemulihan Sementara Atasi Gangguan Kelistrikan di Madura, PLN Gunakan Genset Mobile Untuk Pemulihan Sementara Reviewed by Admin Pemalang on Rating: 5

Tidak ada komentar